FGD P3DN Dalam Gerakan Bangga Buatan Indonesia

Plt. Kepala Dinas Perkim Kota Banda Aceh Bukhari Sufi, S.Sos, M.Si mengikuti acara Focus Group Diskusi Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri (P3DN) Dalam Mendukung Gerakan Bangga Buatan Indonesia, bertempat di Gedung Serbaguna Setda Aceh, Komplek Kantor Gubernur Aceh, Selasa (15/3). FGD dipimpin Oleh Staf Ahli Setda Aceh bersama Kepala BPKP Perwakilan Aceh, acara dihadiri oleh Pemangku kepentingan di Provinsi Aceh, Pemko Banda Aceh secara Luring dan dihadiri oleh Pemerintah Kab/Kota Se Provinsi Aceh Secara Daring.